Langsung ke konten utama

Pengertian Teknologi

Pengertian Teknologi Definisi teknologi dalam konteks sehari-hari Ketika saya berpikir tentang teknologi, saya sering merujuk pada segala sesuatu yang membantu kita menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih efisien. Teknologi dapat berupa perangkat keras, perangkat lunak, sistem, atau bahkan metodologi yang dirancang untuk menyelesaikan pekerjaan atau memperbaiki cara hidup kita. Dalam konteks sehari-hari, teknologi mencakup beberapa alat yang kita gunakan, dari ponsel pintar yang kita bawa di saku hingga perangkat rumah pintar yang membuat kehidupan di rumah menjadi lebih nyaman. Sejarah singkat perkembangan teknologi Perkembangan teknologi telah melalui berbagai fase yang signifikan. Dari penemuan alat sederhana oleh nenek moyang kita yang digunakan untuk berburu dan bertani, sampai inovasi modern yang melibatkan kecerdasan buatan (AI) dan Internet of Things (IoT). Sejarah mencatat bagaimana setiap inovasi teknologi, seperti penemuan roda atau mesin cetak, membawa perubahan

Real Madrid Juara Liga Champions 2014

Real Madrid yang bertanding bersama tim satu kota Atletico Madrid berhasil meraih kemenangan di Final Liga Champions 2014 dengan hasil skor 4-1 dalam laga yang berlangsung hingga babak extra time ini. Laga final yang dilaksanakan di negara asal Cristiano Ronaldo ini, lebih tepatnya di Stadion Estadio da Luz, Portugal berlangsung sengit.

Jalannya Pertandingan Final Liga Champions
Pada menit ke-36 Atletico Madrid berhasil membobol gawang Real Madrid melalui gol yang dicetak oleh pemain belakang mereka, yakni Diego Godin. Gol dari pemain asal Uruguay tersebut berhasil membuat Atletico unggul hingga menit 90, namun sayang kemenangan yang nyaris di depan mata itu sirna setelah Sergio Ramos dengan sundulan mautnya berhasil menaklukkan gawang Atletico yang dikawal oleh Courtois tersebut pada masa injury time. Pertandingan pun berlanjut hingga babak extra time dimana pada menit ke-110, Gareth Bale sukses membawa Real Madrid berbalik unggul menjadi 2-1.

Real Madrid

Dan semangat pasukan Madrid pun semakin membara, dimana pada menit ke-118 pemain asal Brasil, Marcelo berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Gol pemain terbaik dunia Cristiano Ronaldo pun semakin memperkokoh keunggulan Madrid menjadi 4-1 melalui sepakan penalti. Gol tersebut membuat Ronaldo menjadi pemain dengan gol terbanyak ke-2 di Liga Champions sepanjang masa dengan torehan 68 gol. Dan akhirnya, Real Madrid pun menjadi juara Liga Champions 2014. Dan bagi Atletico, kekalahan ini membuat mereka gagal menyandingkan gelar Liga Spanyol dengan Liga Champions.

Susunan Pemain :
Real Madrid -- Iker Casillas, Carvajal, Varane, Sergio Ramos, Coentrao (Marcelo '58), Khedira (Isco Alarcon '58), Modric, Di Maria, Cristiano Ronaldo, Benzema (Morata '79), Gareth Bale.

Atletico Madrid -- Courtois, Juanfran, Miranda, Godin, Filipe Luis (Alderweireld '83), Tiago, Gabi, Koke, Raul Garcia (Sosa '66), Villa, Diego Costa (Adrian '9).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian Teknologi

Pengertian Teknologi Definisi teknologi dalam konteks sehari-hari Ketika saya berpikir tentang teknologi, saya sering merujuk pada segala sesuatu yang membantu kita menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih efisien. Teknologi dapat berupa perangkat keras, perangkat lunak, sistem, atau bahkan metodologi yang dirancang untuk menyelesaikan pekerjaan atau memperbaiki cara hidup kita. Dalam konteks sehari-hari, teknologi mencakup beberapa alat yang kita gunakan, dari ponsel pintar yang kita bawa di saku hingga perangkat rumah pintar yang membuat kehidupan di rumah menjadi lebih nyaman. Sejarah singkat perkembangan teknologi Perkembangan teknologi telah melalui berbagai fase yang signifikan. Dari penemuan alat sederhana oleh nenek moyang kita yang digunakan untuk berburu dan bertani, sampai inovasi modern yang melibatkan kecerdasan buatan (AI) dan Internet of Things (IoT). Sejarah mencatat bagaimana setiap inovasi teknologi, seperti penemuan roda atau mesin cetak, membawa perubahan

Agribisnis Era Revolusi Industri 4.0

Sobat pernah mendengar Revolusi Industri 4.0? Ya, frase yang satu ini sedang sangat hits di kalangan kita dimana saja kapan saja. Tidak berhenti sampai di situ, revolusi industri 4.0 kerap dikaitkan dengan Pertanian 4.0. Lalu, apa sebenarnya makna dari Pertanian 4.0 itu? Pemanfaatan Teknologi Pertanian 4.0 Sudah tahu arti pertanian 4.0? Pertanian 4.0 ialah pertanian dengan ciri pemanfaatan teknologi artificial intelligence, robot, internet of things, drone, blockchain, dan big data analitik, untuk menghasilkan produk unggul, presisi, efisien, dan berkelanjutan. Disini akan dibahas 3 buah ruang lingkup pertanian 4.0, apa sajakah itu?             1.  On Farm On-farming dicirikan dengan pertanian presisi. Hal ini dimulai dari menghasilkan benih unggul berbasis bioinformatics, pengendalian hama terpadu secara cerdas dengan kecerdasan buatan, pemupukan presisi, penggunaan smart tractor, penyemaian benih dengan robot. Plant factory kini juga makin populer.